Cara Flashing Asus Zenfone 5 Bootloop

Author : UnknownTidak ada komentar

Cara Flashing Asus Zenfone 5 Bootloop - Apakah anda mengalami kegagalan masuk ke menu utama atau berhenti di loading ketika pertama menyalakan android, maka hal tersebut bisa dikatakan android anda mengalami Bootloop. maka saya memutuskan untuk membagikan sebuah Tips & Trik Mengatasi Bootloop Asus Zenfone 5 dengan cara Flashing/Install Ulang Firmware.

Memang pada kemarin saya sudah update postingan mengenai Flashing Asus Zenfone 4 Bootloop, untuk postingan ini cara maupun tahap flashing yang diterapkan pada asus zenfone 4 kurang lebih tidak jauh berbeda sama-sama membutuhkan File Firmware.

Cara Flashing Asus Zenfone 5 Bootloop

Pada proses Flashing Asus Zenfone 5 ini tidak hanya bisa mengatasi masalah bootloop, bisa juga untuk mengatasi gagalnya install stock ROM Mod. tutorial yang saya sajikan dibawah ini sangatlah mudah, Anda harus memiliki ketelitian dan jangan lupa berdoa sebelum melakukan tahap flashing.

Langkah Pertama "Persiapan"
  1. Instal USB Driver (bagi yang sudah punya lewatkan) : Download 
  2. Program ADB Fastboot Tool (bagi yang sudah punya lewatkan : Download 
  3. Download file stock firmware asus zenfone 5, pilih jenis firmware yang sesuai dengan hh anda seperti WW, TW, CN atau CHT : Download 
Langkah Akhir "Eksekusi"
  • Pertama matikan asus zenfone 5 terlebih dahulu, Kemudian masuk ke mode Zenfone Fastboot Mode caranya setelah asus zenfone 5 dalam keadaan mati tekan tombol POWER + Tombol Volume Atas + Tombol Volume Bawah secara bersama sama.
  • Jika sudah masuk ke Fastboot Mode pilih menu "Recovery". untuk memilih gunakan tombol Volume atas(+) dan volum bawah(-), jika sudah tekan tombol "Power"
  • Setelah memilih menu "Recovery", akan ada gambar robot android bertuliskan "No Command", selanjutnya masuk ke mode "Android System Recovery" dengan cara menekan dan menahan tombol Volume bawah(-) + Volume atas(+) kemudian lepaskan tombol Volume atas(+) saja, tetap tahan tombol Volume bawah(-).
  • Jika anda berhasil masuk ke mode "Android System Recovery" akan terdapat pilihan opsi seperti, "Reboot System Now", "Apply Update From ADB", "Wipe Chace", dll.
  • Sambungkan zenfone 5 ke komputer/laptop menggunakan kabel data, tunggu hingga driver mengidentifikasi
  • Pada zenfone 5 pilih "Apply Update From ADB".
  • Extract terlebih dahulu file ADB Fastboot, lalu Buka CMD windows yang ada pada folder ADB Fastboot, ketikan perintah 
adb devices
  •  Jika berhasil maka akan muncul gambar seperti dibawah ini
CMD Fastboot Asus Zenfone 5
  • Tahap berikutnya, letakan hasil file firmware yang telah didownload kedalam folder ADB Fastboot. ubah nama file firmware menjadi file.zip. kemudian ketikan perintah dibawah ini pada CMD
 adb sideload file.zip
  •  Jika berhasil maka akan muncul gambar seperti dibawah ini
CMD Fastboot Asus Zenfone 5
  • Setelah tahap installasi berhasil dan tidak terjadi erorr, pilih menu Reboot System Now pada zenfone 5
Tambahan
Jika tidak bisa masuk ke Recovery anda unduh dahulu file recovery.img sesuaikan dengan versi firmware, kemudian pindahkan file ke Folder ADB Fastboot lalu ubah nama file misal 3.23.40.52_tw_recovery.img diganti menjadi recovery.img setelah itu jalankan CMD lalu ketikan perintah fastboot flash recovery.img yang terakhir lakukan proses flashing sesuai tutorial di atas

Sekian artikel dari saya mengenai Tutorial Flashing Asus Zenfone 5, Semoga bermanfaat buat anda semua dan saya ucapkan banyak terima kasih. baca juga Cara Menampilkan Fitur One Handed Operation Mode Asus Zenfone 5.

Posted On : Senin, 23 Maret 2015Time : 20.48
SHARE TO :
| | Template Created By : Binkbenks | CopyRigt By : Gracia Widyakarsa Group | |