Cara Mudah Mengatasi Google Play Store No Connection

Author : UnknownTidak ada komentar

Cara Mudah Mengatasi Google Play Store No Connection - Pernah mengalami kejadian error, no connection, tidak ada sambungan pada google play store android anda, berarti anda senasib dengan saya, anehnya padahal internet sudah diaktifkan dan kalau browsing lancar jaya kok saya coba buka google play store malah no connection, nah setelah saya menjelajahi dunia internet dan mencari dengan segala cara untuk mengatasinya akhirnya saya sudah menemukan cara yang tepat untuk mengatasi No Connection pada Google Play Store.

Cara Mudah Mengatasi Google Play Store No Connection

Berikut dibawah ini Cara mengatasi Google Play Store No Connection.

1. Cara Pertama (yang saya pakai)
Masuk ke Pengaturan Android -> Aplikasi -> Atur Aplikasi -> Google Play Store -> Clear Cache -> kemudian Clear Data

2. Cara Kedua 
Masuk ke Pengaturan -> Nirkabel dan Jaringan -> Jaringan Seluler -> Nama Poin Akses -> Pilih point akses yang tercentang -> Hapus Proxy (kalau perlu catat dulu proxy untuk jaga-jaga) -> tekan Menu -> lalu pilih Simpan

3. Cara Ketiga (khusus root)
  • Pastikan Android sudah di-Root
  • Install terlebih dahulu aplikasi Root Explorer - Free Download
  • Buka aplikasinya
  • Tekan Mount as R/W
  • Masuk ke /system/etc/
  • Cari file hosts -> lalu tekan dan tahan file hosts tadi dan pilih -> Open in Text Editor
  • Disitu tercantum data IP Address, lalu hapus saja yang ada tulisan google-nya dan cukup tinggalkan satu baris yaitu :
    127.0.0.1 Localhost (biasanya paling atas)
  • Pilih  menu Save & Exit
  • Selesai
Selamat kini Google Play Store sudah bisa diakses kembali dengan normal. sekian artikel mengenai  Cara Mudah Mengatasi Google Play Store No Connection, semoga bermanfaat. baca juga Cara Menambah Free Ram Android dengan Greenfy.

Posted On : Jumat, 03 April 2015Time : 07.46
SHARE TO :
| | Template Created By : Binkbenks | CopyRigt By : Gracia Widyakarsa Group | |